jamur tiram

jamur tiram
Menjual bibit jamur Tiram, jamur Kuping dan jamur Merang

Info Seputar Jamur

Kandungan Gizi dan Manfaat pada Jamur Tiram

       Berdasarkan penelitian di Faculty of Pharmaceutical Universitas Chulangkorn, jamur tiram mengandung protein, air, kalori, karbohidrat, zat besi, kalsium, vitamin B1, vitamin B2, vitamin C, dan lain-lain.
         Komposisi dan kandungan nutrisi setiap 100 gr jamur tiram adalah 367 kalori, 10,5 - 30,4 % protein, 56,6 % karbohidrat, 1,7 - 2,2 % lemak, 0,20 mg thiamin, 4,7 – 4,9 mg riboflavin,   77,2 mg niacin, dan 314,0mg kalsium.      
       Jamur tiram merupakan sumber protein nabati yang sangat tinggi. Sebagai perbandingan, menurut Direktorat Jenderal Hortikultura Departemen Pertanian  kandungan protein rata-rata 3,5 – 4,0 % dari berat basah jamur tiram, berarti dua kali lipat lebih tinggi dibandingkan asparagus dan kubis.
          Jamur tiram memiliki berbagai manfaat diantaranya, menurunkan kolesterol. Menurut USDA (United States Drugs and Administration) yang melakukan penelitian pada tikus menunjukkan bahwa dengan pemberian menu jamur tiram selama 3 minggu akan menurunkan kadar kolesterol dalam serum hingga 40 % dibandingkan dengan tikus yang tidak diberi pakan yang mengandung jamur tiram. Sehingga mereka berpendapat bahwa jamur tiram dapat menurunkan kadar kolesterol pada penderita hiperkolesterol dan kandungan serat jamur tiram sangat baik untuk pencernaan dan mampu membantu penurunan berat badan.
        Kandungan lain jamur tiram yang berupa senyawa pleuran, polisakarida dan Beta-D-glucans berkhasiat sebagai antitumor, antioksidan, antikanker, antivirus (termasuk AIDS), melawan kolesterol, antijamur, antibakteri, dan dapat meningkatkan sistem imun.

Tidak ada komentar: